Halaman

Senin, 02 Januari 2012

apa yang dimaksud sosiologi ?

Sosiologi berasal dari bahasa latin socius yang artinya teman dan bahasa yunani logos yang artinya cerita jadi sosiologi adalah ilmu yang mempelajari tentang masyarakat. Sosiologi dikemukakan oleh auguste comte dalam bukunya yang berjudul cours de philosophie positive. Sedangkan bapak sosiologi indonesia yaitu selo soemardjan.
Sosiologi dibagi 2 :
-sosiologi statis “hukum dasar tentang keberadaan masyarakat”
-sosiologi dinamis “ilmu yang mempelajari tentang perubahan-perubahan di masyarakat”
Ciri-ciri sosiologi :
1.      Empiris yaitu berdasarkan kenyataan tidak menduga-duga
2.      Teoritis yaitu berusaha menyusun hasil pengamatan dan timbul yang namanya abstraksi bertujuan menghubungkan sebab akibat sehingga menjadi teori
3.      Kumulatif  yaitu berdasarkan teori yang sudah ada atau diperluas maupun diperkuat
4.      Nonetis yaitu tidak mempermasalahkan baik buruknya masalah


Hakikat sosiologi :
a.       Sosiologi adalah ilmu yang mempelajari gejala-gejala sosial yang ada dimasyarakat
b.      Sosiologi termasuk ilmu pengetahuan murni dapat juga digolongkan ilmu terapan
c.       Sosiologi adalah ilmu pengetahuan abstrak bukan konkret karena lebih memperhatikan pola peristiwa secara menyeluruh bukan hanya satu peristiwa
d.      Sosiologi menghasilkan pola-pola umum pada peristiwa masyarakat
Objek sosiologi adalah masyarakat yaitu individu yang lebih dari satu tinggal di daerah (mendiami suatu tempat) dalam waktu relatif lama dan menghasilkan kebudayaan.
Kebudayaan dibagi 2 :
-kebudayaan material yaitu; pakaian, teknologi, rumah dll
-kebudayaan nonmaterial yaitu; bahasa, nyayian, tradisi dll
Tujuan sosiologi adalah untuk meningkatkan kemampuan seseorang menyesuaikan diri/beradaptasi dengan lingkungan
Fungsi sosiologi adalah untuk berpartisipasi membantu dalam memecahkan masalah sosial

1 komentar: